Capai 70% Persiapan, Pemda Haltim Pastikan Kedatangan Menteri Berjalan Aman

Capai 70% Persiapan, Pemda Haltim Pastikan Kedatangan Menteri Berjalan Aman

HALTIM, Pemerintah Daerah Kabupaten Halmahera Timur Siap menerima kedatangan Menteri dalam rangka peningkatan kapasitas kelas Rumah Sakit dari Tipe D ke Tipe C

Sekertaris Daerah Kabupaten Halmahera Timur Ricky Chairul Richfat di sela-sela peninjauan lokasi kegiatan mengungkapkan kesiapan Pemda saat ini mencapai 70% 

Dikatakan  Ricky secara  garis besar tidak ada masalah dalam persiapan di lokasi kegiatan, saat ini sudah terlihat kesiapannya hanya saja perlu merapikan beberapa hal yang perlu dirapikan 

Selain itu kata Sekda Pemda Halmahera Timur masih menunggu  perhatian untuk areal pendaratan helipet dan sudah berkoordinasi dengan   pihak Angkatan Udara untuk membantu navigasi pendaratan kemudian terkait patroli  Pengawalan  kami berkoordinasi dengan Polres untuk    pengawalan selama menteri berada disini.

"Kami pastikan kedatangan  para menteri di Halmahera Timur tidak ada Kendala dan pastinya berjalan aman "Ujarnya 

Sekda  menambahkan kedatangan menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin juga  bersama Menko PMK Pratikno,  Antok M Putranto (Kepala Staf Kepresidenan). didampingi  Helena Lisa Rosalin (Asisten Menkes), Andi Saguni (Sekretaris Ditjen Kesehatan Lanjutan),  Pandu Andhika Adc Menko PMK, beserta ajudan KSP dan juga Ta Menkes. Tandasnnya

Penulis
: Admin
Sumber
: Admin